Desa Karangtengah Kecamatan Jatirogo

Artikel

Guyub Rukun Warga Karangtengah di Kegiatan Musdes

10 September 2019 22:10:14    991 Kali Dibaca  Berita Desa

Pemerintah Desa Karangtengah Kecamatan Jatirogo Kabupaten Tuban menyelenggarakan kegiatan musyawarah desa di tiga dusun yang ada di desa Karangtengah. Kegiatan musyawarah desa atau yang biasa disebut dengan Musdes ini dilaksanakan untuk menjaring aspirasi masyarakat sebelum nantinya disampaikan lagi di acara musyawarah rencana pembangunan desa atau Musrenbangdes yang dihadiri oleh tim dari kecamatan. 

Kegiatan Musdes ini dilakukan secara bertahap di 3 dusun dengan tempat yang berbeda. Adapun untuk dusun Karangtengah sendiri dilaksanakan di balai desa karena banyaknya peserta musyawarah yang hadir dan diundang mengingat Karangtengah adalah dusun yang paling besar. Selain BPD dan perangkat desa, kegiatan musdes ini dihadiri oleh seluruh lapisan masyarakat. 

Banyak poin penting yang dihasilkan dari kegiatan rembug warga ini. Di antaranya adalah penjaringan usulan terkait pembangunan di tahun yang akan datang. Kemudian masyarakat juga meminta kepastian terkait bantuan sosial yang diberikan oleh pemerintah kepada warga yang kurang mampu, karena keberadaan bantuan sosial atau bansos selama ini menjadi masalah kesenjangan sosial. Sunardi Rusdiana, Kepala Desa Karangtengah berjanji akan melakukan penataan terkait bansos tersebut. 

Di samping masalah bansos, pemerintah desa Karangtengah juga akan melakukan pembenahan terkait keberadaan modin desa yang selama ini masih dirangkap oleh perangkat desa. Kemudian kepala desa Karangtengah juga mewanti-wanti kepada masyarakat agar tidak menyelenggarakan hiburan malam saat memiliki hajat sebagaimana yang diperintahkan oleh pihak kepolisian. 

Terakhir, pemerintah desa menagih kepada warga agar segera melunasi pajak PBB yang masanya akan berakhir di bulan September ini. Hal tersebut penting disampaikan karena pembayaran pajak merupakan kewajiban masyarakat. 

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Aparatur Desa

Back Next

Peta Desa

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Info Media Sosial